Cara Ganti Nomor Whatsapp

Ingin ganti nomor WhatsApp? Tapi khawatir kontak terhapus?

Tenang, kamu bisa ganti nomor tanpa terhapus kontak yang kamu miliki. Penasaran caranya?

Langsung simak pembahasan tentang cara ganti nomor WhatsApp berikut ini. Oiya cara di bawah ini tidak hanya bisa diterapkan untuk ganti nomor WhatsApp tapi bisa juga diterapkan untuk cara memindahkan akun Whatsapp ke hp baru

Efek ganti nomor Whatsapp

Efek ganti nomor Whatsapp

Untuk melakukan penggantian nomor Whatsapp adalah hal yang mudah, bahkan hal ini bisa kamu lakukan dengan beberapa cara saja.

Cara mudah untuk mengganti nomor Whatsapp yang sudah teraktivasi ini, hanya membutuhkan  koneksi ke bagian pengaturan dan langsung melakukan penggantian.

Namun ada beberapa efek yang ditimbulkan saat kamu ingin melakukan penggantian nomor Whatsapp.

1. Nomor atau kontak yang diblokir hilang

Nantinya saat kamu melakukan penggantian untuk nomor Whatsapp, kamu tidak akan kehilangan nomor atau kontak yang telah kamu blokir sebelumnya.

Hal ini dikarenakan saat kamu melakukan penggantian nomor, maka nomor Whatsapp yang ada dan sudah di blokir tidak akan ikut terblokir di nomor kamu yang baru. Namun kamu tidak perlu khawatir, dikarenakan nomor yang di blokir tidak akan mengetahui hal tersebut.

2. Tidak keluar grup

Jika kamu sudah bergabung dalam sebuah grup, maka kamu tidak akan keluar dalam grup tersebut. Kamu akan masih berada dalam grup tersebut.

3. Daftar kontak WhatsApp tidak terhapus

Daftar kontak Whatsapp yang kamu miliki juga tidak akan terhapus walaupun nomor yang kamu miliki baru. Nantinya nomor tersebut tetap akan tersimpan di handphone kamu. Namun jika kamu menyimpannya di kartu SD, maka nomor tersebut akan hilang ketika kartu SD dilakukan penggantian.

Melihat hal ini, disarankan untuk kamu menyimpan nomor hanya di perangkat ponsel yang kamu milik. Untuk kamu yang nantinya ingin kembali ke nomor lama, kamu masih bisa kembali ke nomor tersebut asalkan nomor tersebut masih dalam keadaan dan jangka waktu yang aktif.

4. Tidak menerima pesan yang dikirim ke nomor lama

Perlu kamu ketahui, efek lain yang akan kamu terima setelah melakukan penggantia nomor adalah, kamu tidak akan bisa menerima pesan apapun yang dikirimkan ke nomor lama yang kamu miliki.

Namun, nantinya secara otomatis kamu hanya akan di arahkan ke menu panggilan biasa untuk menerima pesan tersebut. Kamu juga bebas untuk memberitahukan teman di kontak kamu atau membiarkannya saja.

beberapa efek di atas pasti yang akan muncul saat kamu memutuskan untuk melakukan penggantian, nomor Whatsapp yang kamu miliki.

Untuk meminimalisir efek yang mungkin akan muncul, kamu bisa melakukan backup terlebih dahulu sebelum melakukan ganti nomor untuk aplikasi Whatsapp yang kamu miliki. Dalam hal ini, akan menyimpan beberapa data yang kemungkinan penting untuk kamu.

Cara ganti nomor Whatsapp

  • Sebelum kamu melakukan penggantian nomor, pastikan bahwa nomor telepon yang kamu miliki bisa menerima pesan ataupun panggilan. Selain itu, kamu juga harus memastikan untuk selalu memiliki koneksi data yang aktif. Hal ini akan membantu proses ganti nomor Whatsapp berjalan dengan lancar.
  • Selain itu, pastikan juga bahwa nomor telepon kamu yang lama sudah di verifikasi oleh Whatsapp. Kamu juga bisa menggunakan atau menemukan nomor telepon yang sudah terverifikasi, dengan membuka menu Whatsapp, tombol menu, lalu kunjungi menu setelan dan ketuk pada foto profil Whatsapp yang kamu miliki.
  • Setelah itu, pastikan bahwa kamu memasukkan kartu SIM yang baru atau dengan nomor telepon yang baru ke perangkat telepon yang kamu miliki.
  • Selanjutnya, bukalah aplikasi Whatsapp yang kamu miliki, lalu periksalah dan juga pastikan bahwa nomor telepon lama yang kamu miliki sudah terverifikasi.
  • Setelah kamu sudah memastikan bahwa nomor kamu telah di verifikasi, kamu bisa membuka aplikasi Whatsapp yang ada, lalu klik 3 titik vertikal di pojok kanan atas setelah itu masuk ke setelan.

Masuk menu setelan pada whatsapp

  • Setelah itu kunjungi menu akun

Klik akun pada setelan whatsaapp

  • lalu masuk ke menu ganti nomor mulailah untuk mengganti nomor yang kamu miliki. Dalam hal ini, kamu bisa menyiapkan terlebih dahulu nomor yang akan kamu gunakan untuk melakukan penggantian.

Klik ganti nomor pada setelan akun

  • Masukan nomor telepon lama yang kamu gunakan, masukan di bagian kotak yang atas. Selanjutnya, masukan nomor telepon kamu yang baru, dimana kamu bisa memasukkannya di bagian kotak bawah.

Masukkan nomor baru dan nomor lama pada ganti nomor WhatsApp

  • Setelah selesai, kamu bisa memilih menu selesai yang terletak di bagian atas layar.
  • Setelah kamu selesai untuk melakukan proses untuk melakukan penggantian nomor, kamu sudah bisa melakukan verifikasi dengan nomor telepon baru kamu. Hal ini dilakukan untuk menjaga nomor kamu dan akun Whatsapp yang kamu miliki.

Cara mengganti nomor Whatsapp tanpa menghapus kontak

1. Di WhatsApp langsung

  • Bukalah aplikasi Whatsapp yang kamu miliki
  • Klik ke tiga titik vertikal di pojok kanan atas, lalu selanjutnya pilih setelan untuk melanjutkan proses.

Masuk menu setelan pada whatsapp

  • Pilihlah menu akun, nantinya kamu juga bisa langsung mengganti nomor yang kamu miliki.

Klik akun pada setelan whatsaapp

  • Nantinya akan muncul sebuah halaman yang akan memastikan, apakah kamu akan lanjut untuk melakukan penggantian nomor Whatsapp yang kamu miliki atau tidak. Jika lanjut, kamu bisa memilih menu lanjut.
  • Lalu pilihlah menu dimana kamu ingin memberitahukan nomor kamu yang baru atau tidak ke daftar kontak yang kamu miliki di Whatsapp.
  • Nantinya nomor kamu akan langsung diganti, tanpa harus menghapus kontak yang kamu miliki.

2. Ekspor dan Impor Kontak

  • Buka kontak pada HP atau Smartphone kamu.
  • Cari menu ekspor/impor kontak, tiap tipe dan OS HP berbeda-beda caranya, intinya kamu cari aja ekspor dan impor kontak.

Impor dan ekspor kontak

  • Setelah itu kamu pilih sumber untuk ekspor kontak, disini kamu bisa pilih nomor lama yang tidak akan kamu gunakan lagi.

Pilih sumber ekspor kontak

  • Lalu pilih target impor kontak, disini disarankan impor ke email kamu saja, karena walaupun kamu berpindah perangkat, ganti nomor, asalkan masih menggunakan email yang sama, maka kontak masih bisa dibackup.

Pilih target impor kontak

Gimana gampang kan? Itulah beberapa cara untuk kamu yang ingin ganti nomor Whatsapp, dengan cara yang aman dan pastinya mudah.

Kamu bisa melihat terlebih dahulu, apa saja efek yang akan terjadi jika melakukan penggantian nomor Whatsapp ataupun cara melakukan penggantian nomor Whatsapp tanpa harus menghapus kontak yang kamu miliki. Selamat mencoba!

Arlifau

Mahasiswa Jurusan Teknik Telekomunikasi yang merangkap sebagai Software Engineer

Update : [modified_date] - Published : [publish_date]